Supriyadi, selaku Manager PLN UP3 Tasikmalaya turut mengimbau masyarakat khususnya para pelanggan di wilayah kerja PLN UP3 Tasikmalaya untuk segera memanfaatkan promo ini.
Di Bulan Berkah Melalui PLN Mobile
“Jangan lewatkan kesempatan eksklusif ini untuk meningkatkan kapasitas listrik anda di bulan Ramadhan dengan harga istimewa. Kami berharap dengan adanya promo ini, masyarakat dapat terpenuhi kebutuhan listriknya dengan biaya yang lebih terjangkau. Apalagi kebutuhan listrik di bulan Ramadhan ini pasti akan lebih tinggi” ucapnya. Rabu (13/3/2024).
Untuk itu kami mengajak seluruh masyarakat, untuk bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Segera Download Aplikasi PLN Mobile untuk mendapatkan keuntungan lainnya. Dengan PLN Mobile Semua makin mudah.
Sementara itu General Manager PLN UID Jabar, Susiana Mutia di Bandung menyampaikan bahwa promo ini merupakan bentuk kepedulian dan apresiasi kepada semua pelanggan, dengan promo ini PLN berusaha memenuhi kebutuhan listrik pelanggan dengan cara yang lebih ringan. (Dods)
Baca Juga Di Awal Ramadhan, Pemerintah Desa Cisayong Salurkan Bantuan Pangan Beras Untuk 515 KPM