Pokdakan Banyu Jaya Berharap Pemdes Lumbungsari Sewakan Lahan Untuk Memperluas Budidaya

“Pokdakan Banyu Jaya memiliki luas lahan 4.200 m² yang tersebar semua di Dusun Lumbung girang milik anggota kelompok. Kegiatan budidaya ikan nila nirwana yang dilakukan oleh pokdakan Banyu Jaya tersebut hanya pembesaran saja, dan pemasaran nya pun dilakukan untuk memenuhi kebutuhan di Kecamatan Lumbung. Jika pasokan di daerah Kecamatan Lumbung sedang banyak maka pemasarannya di jual ke luar daerah seperti ke pasar ikan lokal Kecamatan Kawali bahkan ke pasar daerah Kuningan.” Jelas Maman Rohman. Kamis (14/1/2021).

Karena permintaan dari pasar untuk ikan nila saat ini semakin meningkat. Maman Rohman mengharapkan, “agar PemDes Lumbungsari memberikan atau menyewakan lahannya untuk perluasan budidaya ikan yang dikelola oleh pokdakan Banyu Jaya.” harapnya

Maman Rohman yang mewakili pokdakan Banyu Jaya juga menyampaikan rasa terimakasih kepada analisaglobal.com yang sekiranya sudi untuk mempublikasi serta rasa terimakasih juga kepada UPTD Perikanan Kecamatan Kawali, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Ciamis serta dinas terkait yang telah membantu dan pembinaan dengan berkembangnya pokdakan Banyu Jaya. Pungkasnya.***Goez/A. Yayat H

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *