Kebiasaan membagikan berita tanpa seluk-beluk sumbernya pun menjadi atensi dari Polda Lampung. “Ingat ya, kalau ada berita kita harus saring sebelum sharing,” pungkasnya.
Selain itu, Pandra juga menjelaskan Kita ingin pemilu ini aman dan damai, itu harapan kita bersama dimulai di awal tahun ini. Polda Lampung sangat menekankan upaya untuk menciptakan harmonisasi penyelenggaraan Pemilu 2024 ini.
“Dalam hal ini, Bapak Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus menekankan bagaimana menciptakan harmonisasi yang baik dalam penyelenggaraan pesta demokrasi. Jangan sampai ada hal-hal yang menjadi potensi gangguan apa lagi sampai menjadi gangguan yang nyata,” ungkapnya.
Demikian, Polda Lampung dan jajaran polres pun telah menyiapkan berbagai upaya dalam mewujudkan harmonisasi tersebut.
“Tentunya di sini kita harus ada upaya preventif, preemtif, dan represif di sini dalam penyelenggaraan pemilu,” imbuhnya.
Selesai kegiatan dialog publik Kabid Humas Polda Lampung mengucapkan terima kasih atas bapak-bapak dan mahasiswa dari kampus yang ada di Lampung yang telah hadir dalam kegiatan dialog publik dengan tema ujaran kebencian, polarisasi politik dan sara pada pemilu 2024, Kabid Humas mengharapkan pemilu di tahun 2024 khususnya di Lampung tetap aman, damai dan sejuk. (Hms/Edi)
Baca Juga Satgas Tasik Resik Tim Kodim 0612/TSM dan SubGarnisun Bersihkan Sampah di TPS Tanuwijaya Tasikmalaya