Polri Telah Siapkan Kontijensi Plan Antisipasi Dinamika di Lapangan

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengapresiasi kesiapan TNI dan Polri dalam pengamanan event KTT G20 di Bali ini.

“Mereka semua menunjukan kekompakan terintegrasi. Kemudian juga paham, kalau ada apa-apa. Dan ini juga saya kira ini memberikan pesan kepada siapapun bahwa TNI dan Polri itu siap menghadapi apapun,” ujar Luhut.

Hal senada juga disampaikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, yang menurutnya aparat keamanan harus mendapat penghargaan atas dedikasinya memastikan KTT G20 berjalan aman, lancar dan tanpa gangguan, sehingga Indonesia siap untuk menyambut tamu-tamu penting negara.

“Saya ingin menyampaikan penghargaan kepada TNI, Polri, BIN semua unsur yang luar biasa persiapannya. Kita optimis, kita siap ini gawean besar untuk bangsa kita. Ini kehormatan besar bagi bangsa kita. Seluruh rakyat saya harap ikut mengamankan,” demikian Prabowo menambahkan. (Red)

Baca Juga Peringati Hari Pahlawan, Bupati Ciamis Apresiasi Pahlawan Masa Kini

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *