Beberapa saat setelah kejadian ada yang melintas lagi kendaraan dan menanyakan kepada Koptu Asep. Koptu Asep tidak menyadari ternyata orang tersebut merupakan rekan pencuri dan setelah pencuri tersebut sadar kemudian dibawa kabur oleh rekanya. Namun kendaraan yang dicuri oleh pelaku berhasil diamankan di Koramil 1306/Panjalu.
“Kami sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan oleh Koptu Asep Komar. Dengan keterbatasan fisik yang kurang sempurna, dia secara loyal mengabdi kepada bangsa dan negara dengan membantu warga masyarakat yang membutuhkan. Saya ucapkan terima kasih dan kami bangga kepada Koptu Asep Komar,” ucap Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi.
Untuk kendaraan saat ini diamankan di Makoramil. Anggota juga sudah menghubungi pemilik kendaraan untuk diserahkan kepada pemilik atau korban. (Red)
Pendim 0613 Ciamis
Baca Juga Gelar Mudik Bersama BUMN, PLN Siapkan 10 Ribu Kuota Pemudik Gratis