Selanjut nya harapan dari Ketua rayon fakultas tarbiyah, ketua komisariat IAIC dan ketua cabang PMII kabupaten Tasikmalaya memiliki harapan yang sama yakni “bagai mana cara nya keharmonisan ini tetap terjaga, PMII eksis dan hadir di tengah elemen masyarakat dan mampu bersatu dalam segala hal, bahu membahu, menjaga integritas dan mampu membentuk komitmen baik satu sama lain” sesuai dengan QS Al – Ahzab : 21
لَقَدْ كَانَ لَكُمْ فِيْ رَسُوْلِ اللّٰهِ اُسْوَةٌ حَسَنَةٌ لِّمَنْ كَانَ يَرْجُوا اللّٰهَ وَالْيَوْمَ الْاٰخِرَ وَذَكَرَ اللّٰهَ كَثِيْرًاۗ
“Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah”
kader PMII mengamini kegiatan kali ini menjadi langkah atas pengimplementasian dari akhlak Rasulullah Saw yang senantiasa menjaga ukhuwah islamiah,ukhuwah wathoniah dan ukhuwah Basyariah serta pencapaian nyata dari tri Komitmen PMII yakni dzikir, fikir, dan amal Sholeh .
Acara PMII fakultas tarbiyah menjadi tolak ukur untuk seluruh organisasi supaya mampu membangkitkan nilai kebersamaan dan pengimplementasian dari iron stock yang mana mahasiswa diharapkan menjadi manusia – manusia tangguh yang memiliki kemampuan dan akhlak mulia yang nantinya dapat menggantikan generasi-generasi sebelumnya. Maka dari itu PMII hadir menjadi gold aset, cadangan SDM yang unggul, dan harapan bangsa untuk masa depan.