Resmi Dibuka Bupati, Job Fair Lampung Selatan 2024 Sediakan 2.533 Loker

“Salah satu kebijakan yang diambil oleh Pemkab Lampung Selatan adalah melalui usaha mempercepat pertemuan antara pencari kerja dan lowongan kerja yang tersedia, sehingga akan mempercepat proses rekrutmen dan penempatan tenaga kerja,” ujar Nanang Ermanto.

Orang nomor satu di Bumi Khagom Mufakat itu berharap, momentum ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Optimalkan kemampuan kompetensi untuk berkompetisi dalam dunia kerja, sehingga benar-benar menjadi tenaga kerja yang dibutuhkan oleh perusahaan dan siap memasuki dunia kerja.

“Dengan hadirnya 45 Perusahaan dan 2.533 lowongan kerja dari berbagai sektor usaha dalam Job Fair ini, dapat menjadi jawaban atas persoalan ketenagakerjaan. Setidaknya berhasil mengurangi pengangguran terbuka di Kabupaten lampung Selatan,” harap Nanang.

Sementara itu, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Lampung Selatan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di pelataran GWH, lokasi Job Fair 2024.

Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto pun sempat meninjau GPM yang menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang relatif lebih terjangkau. (*/Edimirza)

sumber : Diskominfo Kab. Lampung Selatan

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *