Safari Ramadhan Di Kecamatan Candipuro, Bupati Lamsel : Ajang Silaturahmi Dengan Masyarakat

Safari Ramadhan Di Kecamatan Candipuro

Lampung Selatan, analisaglobal.com – Memasuki Ramadan ke-7, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan melakukan Safari Ramadan titik ke tiga, di Masjid Al-Furqon Desa Rantau Minyak, Kecamatan Candipuro, Senin (18/3/2024).

Dalam safari kali ini, dipimpin langsung Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Lampung Selatan, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Kantor Kementrian Agama (Ka Kemenag) , dan juga jajaran pengurus perangkat daerah Lampung Selatan.

Dalam sambutannya, Nanang Ermanto lebih menekankan pada esensi dari kegiatan Safari Ramadan, yaitu menjalin silaturahmi antara pemerintah daerah dan juga masyarakat Kabupaten Lampung Selatan.

Baca Juga Bupati Lamsel Resmikan Masjid Dan Pondok Tahfiz Ri’aayah Adhyaksa, Natar

Bupati Lamsel : Ajang Silaturahmi Dengan Masyarakat

Menurutnya, salah satu hikmah Ramadan yang bisa diambil adalah dengan terjalinnya hubungan silaturahmi yang baik.

Tidak hanya itu, Bupati Nanang juga menyampaikan, jika melalui silaturahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat akan menumbuhkan sinergitas yang tinggi dalam membangun desa, kecamatan, dan juga kabupaten.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *