Sampai Dengan Sore ini, Basarnas Belum Menghentikan Pencarian Sriwijaya Air SJ 182

“Hanya untuk menjaga kondisi para penyelam kita, kalau memang cuaca gelap dan tidak bersahabat kita hentikan.Akan tetapi kapal-kapal Basarnas tetap dalam kondisi siaga walaupun penyelaman kita hentikan.” Ujarnya.

Masih menurut Rasman bahwa kegiatan hari ini bukan berarti jam 17.00 WIB ini selesai, sebagian alutsista kita masih ada di lokasi, begitu juga tenaga-tenaga pencarian dan pertolongan kita masih ada di lokasi, lanjutnya.

Lebih jauh, Brigjen Rasman menuturkan kegiatan penyelaman tidak akan efektif jika dilakukan dilakukan dalam kondisi gelap. Namun, sebut dia, kapal-kapal yang memiliki kemampuan untuk melihat hingga ke bawah laut tetap beroperasi dan terus melakukan pencarian. Katanya

“Hanya mungkin yang kita batasi adalah penyelaman di bawah air. Karena dengan kondisi gelap saya pikir tidak efektif untuk kita bisa menyelam dan melakukan pencarian di malam hari. Akan tetapi jangan khawatir, kapal – kapal Basarnas yang memiliki sinar untuk mendeteksi di bawah tetap melaksanakan kegiatan.” Papar Rasman.***Maskuri

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *