Satgas TMMD Ke 109 Kodim 0612 Tasikmalaya Laksanakan Pengaspalan Jalan Sepanjang 2,5 KM

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Banyaknya agenda pembangunan yang dilaksanakan TMMD 109 kodim 0612/ Tasikmalaya selain program rutilahu bagi rumah warga di lokasi TMMD, adapula pembangunan atau pelebaran jembatan yang menghubungkan 2 desa yaitu desa mekarsari dan desa cibahayu serta pengaspalan jalan sepanjang 2,5 kilometer yang menghubungkan kampung nangela sampai kampung cipurut.

Satgas TMMD ke 109 Kodim 0612 Tasikmalaya Laksanakan Pengaspalan Jalan. Jumat (25/09/20)***Foto Dokumen (uwa)

Menurut kapten Inf. Heri Safari selaku Komandan SSK TMMD ke 109 Kodim 0612/ Tasikmalaya menjelaskan kalau untuk pembangunan jembatan dan jalan sedikit terhambat karena material seperti barangkal dan batu split tidak bisa masuk ke lokasi langsung dikarenakan jalannya kecil tidak bisa dilalui mobil dumptruck, karena rawan jadi material harus dilangsir secara manual oleh semua anggota. jelasnya. Jumat (25/09/20).

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *