SDN Kamulyan Bersama TK PGRI Mulyasari Gelar Acara Pentas Seni Siswa-Siswi dan Kenaikan Kelas

Yayan selaku Kepala SDN Kamulyan menuturkan, acara perpisahan kemarin alhamdulillah sukses dan berjalan lancar, kepanitian yang diserahkan oleh seluruh orang tua atas nama panitia sekarang segala sesuatunya oleh orang tua siswa, dan alhamdulillah kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh panitia dan aktivis orang tua atas kerja kerasnya sehingga acara perpisahan berjalan lancar, tuturnya.

Yayan juga menambahkan untuk acara pentas seni siswa alhamdulillah kami bangga melihat antusias masyarakat untuk datang dan melihat acara pentas seni ini, dengan melihat tema kita tingkatkan prestasi untuk generasi cerdas yang berahlakul karimah mudah-mudahan anak-anak kita lebih berprestasi lagi.

“Karena sekolah SDN Kamulyan prestasinya tidak kalah bagus dengan sekolah sekolah lain, alhamdulillah untuk tahun ajaran 2023/2024 ada peningakatan dalam hal prestasi, banyak prestasi yang sudah di raih baik prestasi dari bidang akademik juga prestasi dari bidang olahraga, mudah-mudahan kedepannya lebih banyak lagi prestasinya dan memotivasi orangtua untuk menyekolahkan anaknya di SDN Kamulyan,” tambahnya.

Sementara itu N. Rusniawati, S.Pd.AUD. mengucapkan alhamdulillah acara pentas seni siswa TK PGRI Mulyasari dan SD Kamulyan berjalan dengan lancar dan sukses, anak-anak senang dan gembira, dengan jumlah murid 30 orang yang melanjutkan ke SDN sebanyak 17 orang dan yang masih tinggal di TK ada 13 orang, ucapnya.

“Harapan kedepannya semoga TK PGRI Mulyasari lebih sukses, lebih maju lagi dan lebih dikenal di masyarakat, dan anak-anak yang mau melanjutkan ke tingkat SD mudah-mudahan menjadi anak yang soleh dan solehah,” harapnya. (Aryani)

Baca Juga Audisi Mojang Jajaka (Moka) Sukapura 2024 Wilayah 2 Digelar Di Kecamatan Cisayong

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *