Sekda Kabupaten Tasikmalaya Hadiri Milangkala Desa Serang Kecamatan Salawu Yang Ke-44 Tahun

Sekda Kabupaten Tasikmalaya Dr. H. M. Zen, M.Pd, secara langsung menyampaikan ucapan selamat dengan telah terselenggaranya acara milangkala desa Serang, saya berharap desa Serang lebih maju dan barokah, ucapnya.

“Seperti diketahui dari 351 desa dikabupaten Tasikmalaya, baru 4 desa yang sudah berpredikat desa mandiri, salah satunya adalah Desa Serang, predikat tersebut merupakan sebuah awal yang baik menuju desa Maju,” jelasnya.

Acara milangkala sendiri di tandai dengan pelepasan balon udara dan pemotongan Nasi tumpeng oleh sekda Mohamad Zein yang disaksikan oleh Muspika Kecamatan Salawu dan tamu undangan lainnya.

Selain pemotongan tumpeng Sekda Dr. H. M. Zen beserta anggota DPRD juga kepala desa Serang serta Muspika kecamatan Salawu memberikan santunan kepada 39 anak yatim yang berada diwilayah desa Serang. (Yos Muhyar).

Baca Juga Mudahkan Babinsa Jangkau Pedalaman, Kodim 0612/TSM Sebar Mobil FIN Komodo Bantuan Dari Kodam III/SLW

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *