Bupati menyampaikan hal- hal yang harus dilakukan BPBD dalam penanganan bencana identifikasi ancaman bahaya hidrometeorologi yang ada yaitu melaksanakan rapat koordinasi kesiapsiagaan untuk pembagian peran dan sumber daya, menyiapkan rencana kontinjensi dan laksanakan gladi, serta menyoalisasikan upaya mitigasi kepada masyarakat.
Terkait gelombang 3 pandemi covid 19 yang dikhawatirkan masuk ke Kabupaten Tasikmalaya, Bupati mengharapkan seluruh stakeholder untuk dapat membantu optimalisasi penetrasi vaksinasi covid-19.
Bupati berharap kegiatan ini dapat bermanfaat dan menguatkan kesatuan serta semangat gotong royong menghadapi bencana dalam menyongsong Tasikmalaya tangguh dan tumbuh.***UWA