“Maka dari kami e-waroeng bukannya telat atau dicicil dalam penyalurannya, memang kami agak telat penyalurannya karena kan mungkin dari supplier nya juga harus mempersiapkan komoditi yang baik bagi KPM.” Ungkapnya
Masih kata H. Anwar menambahkan, kami selaku e-waroeng sebagai penyalur tentunya sudah menyediakan komoditas yang baik, dan Insya Allah kami juga tetap berpegangan kepada Pedoman Umum (Pedum) yang berlaku karena harus sesuai dengan kebutuhan masyarakat penerima BPNT di Desa Sukasukur kecamatan Cisayong ini. Imbuhnya
“Kami berharap adanya penyaluran program BPNT ini, KPM bisa merasa puas baik dari segi kualitas barang maupun pelayanan kami selaku e-waroeng, dan kami juga memohon maaf karena kemarin adanya keterlambatan penyaluran karena adanya tambahan dan intinya kami menginginkan Komoditi yang baik bagi KPM. tandasnya***UWA