Selain Kiki sebagai pengemudi, dalam kendaraan tersebut juga terdapat dua penumpang yakni Sdr. Yanto (28) dan Sdr. Didin (40), keduanya juga merupakan warga Kecamatan Cijeungjing. Ketiganya mengalami luka ringan dan telah mendapat penanganan medis di Puskesmas Cijeungjing.
Sementara itu, kendaraan mengalami kerusakan dan telah dievakuasi menggunakan truk derek. Saksi mata di lokasi, Asep (34), menyebutkan bahwa kejadian berlangsung cepat dan pengemudi terlihat mencoba menghindari tabrakan dengan kendaraan lain sebelum akhirnya tergelincir.
Kapolsek Cijeungjing mengimbau kepada seluruh pengendara agar selalu berhati-hati dan menjaga konsentrasi saat berkendara, terutama di jalur yang rawan kecelakaan.
“Keselamatan adalah yang utama, apalagi saat berkendara di jalan-jalan sempit dan menurun. Kami terus mengingatkan masyarakat untuk mematuhi aturan lalu lintas dan menjaga kondisi kendaraan,” pungkasnya. (Dods)
Baca Juga Psikologi Perkembangan Anak Usia Dini: Kunci Emas untuk Masa Depan Anak