Tingkatkan Soliditas, DPD FORWAPI Hadiri Undangan Buka Puasa Bersama DPC FORWAPI Ciamis

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan soliditas antar anggota, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Forum Wartawan Priangan (FORWAPI) menghadiri undangan buka puasa bersama yang digelar oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forum Wartawan Priangan (FORWAPI) Ciamis. Sabtu (15/03/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Sekretariat DPC FORWAPI Ciamis di jalan raya Banjar – Ciamis kecamatan Cijeungjing ini dihadiri langsung oleh ketua umum FORWAPI Halim Saepudin, Sekjen FORWAPI Ade Global, serta Ketua DPC FORWAPI Ciamis Endang Boy, Pembina DPC FORWAPI Ciamis juga selaku ketua Bidang SDM DPD FORWAPI Ase Munandar dan para jajaran pengurus DPC FORWAPI Ciamis.

Acara buka puasa bersama ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kebersamaan serta membahas berbagai isu terkait perkembangan dunia jurnalistik di wilayah Priangan, selain itu di isi juga tausiyah ramadhan menjelang berbuka.

Baca Juga Jalin Silaturahmi, Al Azhar Gelar Buka Bersama Warga di Kampung Zakat

Ketua umum Forum Wartawan Priangan (FORWAPI) Halim Saepudin dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas inisiatif DPC FORWAPI Ciamis dalam mengadakan acara ini. Ia menekankan pentingnya menjaga komunikasi dan kolaborasi antar wartawan dalam menghadapi tantangan di dunia pers saat ini.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *