Lebih lanjut, Jajang menambahkan nantinya akan menciptakan atlet-atlet olahraga paragliding khususnya Kabupaten Ciamis yang nantinya akan berlaga di Porprov 2022 yang sekaligus sebagai tuan rumah di Kabupaten Ciamis. Bahkan salain mencetak atlet paragliding yang akan berlaga di Porprov 2022 disini pun akan menyiapkan atlet yang akan berlaga di PON hingga Sea Games.
“Kami pun memiliki visi ke depan untuk mencetak atlet kami bisa berprestasi di kancah Nasional ataupun Internasional,” jelasnya.
Di samping menyajikan wisata olahraga paragliding, Bukit Baros Indah tetap menyajikan destinasi wisata lainnya seperti menyediakan spot shelfi, camping ground, wisata edukasi karena di sekitaran lokasi di kelilingi lahan pertanian.
“Sehingga pengunjung yang datang bisa mengajak keluarganya untuk menikmati pesona keindahan Bukit Baros Indah,” pungkasnya***A.Yayat H