“Vaksin ini sudah teruji aman dalam menghentikan penyebaran virus Covid-19 sehingga nantinya PLN dapat terus memberikan pelayanan publik terbaik dalam mengamankan pasokan listrik. Saat ini Pegawai dan Tenaga Alih daya PLN yang telah melakukan vaksinasi covid-19 tahap 1,2 dan 3 semua dalam keadaan sehat dan tetap produktif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” Ujar Gheschik selaku K3L ULP Banjar
“Kami sangat mendukung program pemerintah untuk menuntaskan pemberian vaksin bagi pekerja. Sebagai perusahaan layanan publik yang harus bekerja 24 jam dalam 7 hari, tentu kami harus memastikan pekerja kami selalu dalam kondisi sehat dan fit tentunya untuk menjaga pasokan tenaga listrik meski di tengah pandemi. Kami meyakini vaksinasi ini sebagai langkah efektif untuk meminimalisir dampak dari Covid-19,” tutup Tata.***Dods
Humas PLN ULP Banjar Kota