Selamat pagi /siang/sore/malam pembaca setia analisaglobal.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat, penuh kebahagiaan, dan bersemangat dalam beraktifitas serta sehat selalu.
Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena Pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan berita terpopuler di analisaglobal.com
Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra menghadiri acara Abdi Bakti Tani Tingkat Provinsi Jawa Barat bertempat di Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Sadananya. Jum’at (26/03/2021).
Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Bupati Ciamis, Kepala Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat, Kadis Pertanian Ciamis, Kepala Bagian Organisasi Setda Ciamis, unsur Forkopimcam dan Kepala Desa Werasari.
Membuka sambutannya Wabup Ciamis mengucapkan selamat datang kepada tim penilai Adi Bakti Tani di Tatar Galuh Ciamis.
“Selamat datang kepada para tim penilai Abdi Bakti Tani di Tatar Galuh Ciamis, yang pada hari ini akan melaksanakan tugasnya, mudah-mudahan diberikan kelancaran sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan benar-benar maksimal,” Ucap Wabup.
Yana menuturkan Ciamis merupakan daerah agraris yang mayoritas masyarakatnya hidup di bidang pertanian dengan luas lahan pertanian kurang lebih 36.000 Ha.
Menurutnya dengan adanya kegiatan penilaian adi bakti tani ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat khususnya pemerintah yang bergerak di bidang pertanian untuk senantiasa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya para petani.