“Kondisi perekonomian juga sangat terdampak oleh bencana longsor sepanjang 20 Meter dan tinggi hampir 7 Meter tersebut, maka saya berharap ada penanganan untuk hal ini agar roda perekonomian warga yang terdampak longsor pulih kembali.” tegasnya
“Kami pemerintah Desa sudah sering kedatangan warga terkait penanganan longsor di Margasari ini, jadi sekali lagi saya mohon untuk segera dilakukan penanganan.” Pungkas Asep
Longsor di Margasari tersebut sudah hampir setahun, akan tetapi sampai saat ini belum ada penanganan yang pasti, kami sebagai warga mengharapkan ada keseriusan pemerintah, dalam hal ini BPBD Kabupaten Tasikmalaya, karena demi perekonomian warga terdampak serta kenyamanan warga. Ungkap Jajang salah seorang warga Margasari.***Nuryadin/Yos Muhyar